Selasa, 18 September 2012

Kupang, Where to go?

Beberapa tahun lalu, ada teman yang menanyakan tentang hotel dan tempat makan di Kupang yang layak tuk ukuran orang yang datang dari kota besar dan luar negeri, karena informasi yang ia bisa didapat tentang Kupang dari internet sangat terbatas. Hal ini mungkin dikarenakan belum banyak orang yang menulis tentang Kupang. Jadi waktu itu aku buatkan list ini  untuk teman tersebut.List ini cuma memuat sebagian tempat tinggal/hotel dan tempat makan/nongkrong yang bisa aku ingat, sebagian besar berdasarkan pengalamanku mengunjungi tempat- tempat tersebut dan juga rekomendasi dari teman- teman yang sudah pernah mengunjungi. Saya harap list ini mampu memberikan sedikit informasi bagi anda yang akan berkunjung ke Kupang-NTT dan semoga anda menikmati waktu berkunjung anda di Kupang, a sunny city ^_^ Enjoy.


Hotel :

1. Swiss Bell in-Kristal Kupang ( Fancy, 3 stars hotel, nice staffs)
2. Sasando Hotel;
3. T-More hotel ( The nearest hotel to the airport- 5 minutes away)

Ada juga guest house yang lebih ramah kantong
1. Ever green guest house ( Cheap, friendly, nice staffs,but not supply towel and toiletries) 

Tempat Makan :

1. Bambu Kuning - Oebufu
NTT terkenal dengan daging asap, yaitu daging (sapi/babi) yang dimasak dengan cara pengasapan menggunakan kayu dan daun kosambi. Resto bambu kuning merupakan salah satu resto yang terbaik yang menyajikan menu khusus ini.Bagi saudara kita yang beragama muslim, resto ini bukan pilihan yang bagus.Bagi anda yang tak punya pantangan khusus, resto ini WAJIB anda kunjungi.

Please check this link for further information about this place http://latitudes.nu/porktastic-a-forbidden-taste-of-kupang%E2%80%99s-se%E2%80%99i/

2. Se'i Baun Om Ba'i.

Sama halnya dengan Bambu Kuning, Se'i Baun Om Ba'i menjual daging asap. Namun yang membuatnya spesial adalah, sambalnya yang super pedas dan kesempatan untuk bisa melihat cara pembuatan se'i yang masih tergolong traditional. Desa Baun merupakan tempat asal mula daging asap ini dipopulerkan. Jaraknya sekitar 45 menit berkendaraan dari kota Kupang.
ps. Bagi anda yang "Gila bersih" tempat ini mungkin sedikit dibawah standart.

Komen blogger lain soal se'i Baun http://www.gwawan.com/sei-babi-daging-babi-asap-dari-kupang-ntt.html

3. Resto Nelayan -Pasir Panjang
Makanannya enak- enak. Menu seafood nya beragam. Ada ikan bakar, kepiting, dll. Tapi pelayanannya agak lambat. Jadi kalau tidak mau menunggu lama, bisa reservasi dulu via telepon dulu dan pesan makanannya.Jadi ketika datang tidak perlu menunggu lama tuk makanannya siap.

http://www.kupangklubhouse.com/nelayanrestaurant.htm

2. Rotterdam Steak- Pasir Panjang.

Menjual steak dan aneka minuman.Good food, great taste, and have Live music. Meski harganya cukup lumayan untuk ukuran orang biasa. Harga 1 porsi minimal Rp70.000 atau setara dengan $10 AUD

3. Pasar Malam-Kampung solor.

Pasar Malam ini sebenarnya adalah jalan raya yang ditutup dari jam 5 sore - malam dan dijadikan semacam pasar malam yang khusus menjual macam-makanan. Pilihan makanannya bervariatif (ikan bakar,cumi, kerang,ayam, lele, mie ayam,dll).Juga tersedia aneka juice dengan harga yang terjangkau. Untuk makan malam tuk 2 orang dengan menu seafood, siapkan uang minimal Rp80.000  atau setara dengan $11 AUD

4. Mie Jakarta- Oebufu (Cheap and good food. Jual macam-macam makanan, mulai dari chinesse food and aneka pecel)

5. Suba- Suka- Pasir Panjang ( Great view, near the beach, average food. Sayang sekali, pemandangan pantai yang begitu bagus dan mempesona,tidak didukung dengan koki yang handal. Makanannya bisa dikatakan standart )

Semua resto yang di Pasir panjang, cukup dekat dengan Hotel Kristal.

Oleh-Oleh :

1. Sudi Mampir-Kuanino ( Se'i Sapi&Sambal Luat, Kue Rambut,dll)
Se'i  Sapi bisa diperoleh disini,jangan lupa sambalnya, Sambal Luat-sambal khas NTT. Ada juga berbagai jajanan khas NTT seperti kue rambut, jagung titi,dll

2. Abon Sapi -Di depan Rumah Sakit Wirasakti/Tentara, dibelakang deretan penjual buah.
Toko kecil yang jual abon sapi Gloria. Abon sapi disitu enak (karena dibuat dari daging sapi asli)dan halal.

Bakery
1. Borneo- Kuanino
Hampir semua Kuenya enak dan bisa dipesan tuk acara-acara meeting..
Kue yang wajib dicoba : Tart susu keju dan roti kelapa. Katanya kedua kue diatas hanya ada di NTT.

2. Bahagia Swayalan and Bakery- Merdeka

Tempat Nongkrong
Ada tempat nonkrong yang bisa dikategorikan lumayan di Kupang meski cuma di pinggir jalan or di pinggir pantai smile

1. Pinggir Pantai Terminal Kupang-dekat Teddy's Bar

Sunset nya keren dan bisa dinikmati sambil makan jagung bakar smile

2. Pantai Lasiana
   
Kelapa Muda, Pisang Gepe ( Pisang bakar ala Kupang) dan Sunset yang memukau.

3. Jagung Bakar Eltari
Makan jagung bakar sambil menikmati kendaraan yang berlalu lalang.

Demikian infonya.Semoga bermanfaat.
(ps.Tanpa mengurangi  rasa hormat dan pengakuan buat fotografernya, semua foto diambil dari hasil search google. Thank u)